KPU Jaksel Mulai Rekapitulasi Suara Pemilu Tingkat Kecamatan
Komisi Pemilihan Umum Jakarta Selatan (KPU) Jakarta Selatan memulai tahapan rekapitulasi dan validasi surat suara Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di tingkat kecamatan.
D itargetkan selesai pada 3 Maret mendatang
Ketua KPU Jakarta Selatan, Muhammad Taqiyuddin mengatakan, dengan sudah selesainya rekapitulasi tingkat Tempat Pemungutan Suara (TPS), maka seluruh logistik Pemilu 2024 mulai dari surat suara, bilik suara, dan kotak suara sudah berada di tempat pengumpulan tingkat kecamatan.
"Untuk logistik semuanya atau 100 persen telah dikembalikan ke tingkat kecamatan. Selanjutnya, dilakukan penghitungan rekapitulasi secara kumulatif di tingkat kecamatan," ujarnya, Jumat (16/2).
KPU Jakut Distribusikan Logistik Pemilu ke 4.853 TPSTaqiyuddin menuturkan, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) akan mengadakan rekapitulasi sebelum nantinya mulai dari surat suara, bilik suara, dan kotak suara kembali ke tempat penyimpanan logistik di KPU Jakarta Selatan.
"Penghitungan diprakirakan paling lambat ditargetkan selesai pada 3 Maret mendatang,"
ucapnya.Sementara itu, Ketua PPK Kecamatan Pesanggrahan, Naupal Haryawan mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang sudah bekerja keras menyelesaikan tahapan Pemilu tahun ini di 733 TPS se-Kecamatan Pesanggrahan.
"Alhamdulillah, meskipun saat hari pencoblosan cuaca kurang kondusif, semua masih bisa berjalan lancar, aman, dan sukses," ungkapnya.
Sementara itu, Camat Pesanggrahan, Agus Ramdani turut memberikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pihak yang sudah meluangkan waktu, pikiran dan tenaga demi menyukseskan Pemilu Tahun 2024.
"Kami berkomitmen mendukung suksesnya seluruh tahapan Pemilu. Kami juga berkoordinasi dengan unsur-unsur terkait untuk mematikan pesta demokrasi tahun ini berjalan dengan baik," tandasnya.